Masih banyak orang yang menganggap Surat Rekomendasi, untuk bekerja dan beasiswa merupakan hal yang tidak terlalu penting. Padahal, dengan memiliki surat rekomendasi ini Anda bisa lebih mudah mendapatkan pekerjaan atau beasiswa yang Anda inginkan. Surat ini tidak hanya penting bagi para fresh graduate yang sedang berlomba mencari pekerjaan, namun juga bagi karyawan yang sudah memiliki pekerjaan. Pasalnya, surat ini memiliki banyak kegunaan.
Memang tidak semua perusahaan atau universitas pemberi beasiswa mengharuskan pelamarnya untuk memiliki surat rekomendasi. Namun dengan surat ini Anda bisa membuka pintu kesempatan yang lebih luas. Surat rekomendasi ini merupakan sebuah bukti yang menyatakan bahwa Anda merupakan pribadi yang bertanggung jawab dan memiliki kualitas yang baik. Surat ini akan menjadi bahan pertimbangan yang paling krusial jika ingin mendapatkan pekerjaan maupun beasiswa.
Apa Saja Manfaat Surat Rekomendasi, untuk Bekerja dan Beasiswa?
Seperti yang sudah dijelaskan, bahwa surat rekomendasi ini dianggap sebagai gambaran Anda sebagai individu, mulai dari karakter, kemampuan akan sesuatu, kelebihan, serta prestasi yang mungkin pernah diraih. Surat rekomendasi ini juga merupakan bentuk evaluasi dari apa yang pernah Anda lakukan. Misalnya, ketika menjadi mahasiswa apakah Anda termasuk pribadi yang aktif dan berprestasi atau sebaliknya. Hal inilah yang menjadi penting dalam surat rekomendasi.
Kegunaan dari surat ini sendiri adalah untuk memberikan gambaran kepada pemberi beasiswa atau rekruiter di perusahaan yang Anda daftar tentang diri Anda. Rekruiter akan lebih mudah mengenal diri Anda dan tertarik untuk mengenal diri Anda lebih dalam lagi dengan memberikan kesempatan untuk Anda. Semakin baik rekomendasi yang diberikan, semakin besar kemungkinan Anda diterima di perusahaan atau pun universitas yang Anda inginkan.
Jenis Surat Rekomendasi Bekerja dan Beasiswa
Surat rekomendasi sendiri terdiri dari beberapa macam meskipun pada dasarnya isinya adalah seputar diri Anda. Hal yang membedakan surat rekomendasi ini adalah tujuan yang akan dicapai dari surat rekomendasi dan siapa pihak yang memberikannya. Jenis Surat Rekomendasi, untuk bekerja dan beasiswa sendiri ada tiga, yakni employment recommendation, academic recommendation, dan character reference. Ketiga jenis surat ini diberikan oleh pihak yang berbeda, sesuai dengan namanya.
Employment recommendation merupakan surat rekomendasi yang dikeluarkan oleh supervisor di perusahaan Anda pernah bekerja. Isinya adalah evaluasi kinerja dan kualitas Anda selama Anda bekerja di perusahaan tersebut. Kemudian, academic recommendation dikeluarkan oleh dosen atau guru dimana Anda sekolah, untuk memberikan gambaran keaktifan Anda dalam dunia akademik dan pengalaman organisasi. Character reference dikeluarkan oleh orang yang memiliki kedekatan dengan Anda dengan jabatan tertentu.
Lalu, Bagaimana Cara Mendapatkan Surat Rekomendasi, untuk bekerja dan beasiswa?
Cara mendapatkan surat rekomendasi ini gampang-gampang sulit, tergantung pada siapa Anda meminta rekomendasi. Jika Anda meminta surat rekomendasi dari orang yang cukup sibuk, mungkin Anda akan memerlukan waktu yang cukup lama. Perhatikan pula hubungan Anda dengan calon pemberi surat rekomendasi. Semakin mereka mengenal Anda, maka akan semakin mudah mereka memberikan gambaran baik tentang Anda. karenanya, disarankan Anda memilih orang yang sudah memahami Anda. Untuk dokumen yang perlu disiapkan, sebenarnya tidak banyak. Anda bisa mempersiapkan resume Anda, transkrip nilai, ijazah, dan dokumen lain yang mendukung kualitas diri Anda seperti sertifikat kejuaraan, surat keterangan aktif organisasi, atau pun surat keterangan lolos pelatihan. Hal ini akan membuat pemberi Surat Rekomendasi, untuk bekerja dan beasiswa lebih mudah mempertimbangkan Anda.